ROWONEWS, Setelah adanya pelaksanaan pembinaan TP PKK Desa Rowobranten pada Selasa (28/06/2022) di Aula Kantor Desa Rowobranten dan juga di gedung PKK, terus memacu semangat ibu-ibu para pengurus dan juga kader untuk terus berbenah memperbaiki semua yang ada baik itu secara administrasi maupun hal lain sebagai pendukung desa binaan. Karena setelah mendapatkan pembinaan dan pengarahan, kemudian Tim Pembina Wilayah TP PKK Kabupaten Kendal memberikan kesimpulan bahwa TP PKK desa Rowobranten masih mendapatkan tiket untuk maju ke babak selanjutnya. Dalam penyambutan para tamu yang hadir, di suguhkan tarian kesenian lokal jaran kepang yang disambut baik oleh para tamu.
Dalam sambutannya Pj. Kepala Desa Rowobranten, Ari Ristiani, S.Sos.M.M., menjabarkan tentang profil desa dan tentang akan di selenggarakannya pemilihan kepala desa yang di harapkan semoga sukses tanpa ekses serta tentang berbagai capaian yang telah di raih yang terkait dengan sarana dan prasarana yang ada terutama dengan di bangunnya perpustakaan desa yang telah berjalan dengan baik. Ia menganggap bahwa Pemerintah desa dan TP PKK adalah sebagai mitra yang harus tetap bersinergi dalam rangka membangun kehidupan keluarga masyarakat desa Rowobranten yang sejahtera. Dalam upaya peningkatan perekonomian keluarga, UMKM sudah menjadi bagian tak terpisahkan dalam tubuh TP PKK. Beliaupun memaparkan tentang di mulainya program POSYANDU REMAJA yang mendapatkan respon baik dari para remaja dan Ia bersama Pemerintah Desa akan terus mendukung dan sportif dalam pendampingan. Beliau berbangga hati atas kedatangan Tim Pembina Wilayah PKK ke desa Rowobranten agar kader-kader PKK dapat termotivasi dan mohon bimbingan, arahan dan saran serta masukan dari Tim Pembina Wilayah agar TP PKK desa Rowobranten ini kedepan makin lebih baik dan lebih bermanfaat serta berharap agar acara ini dapat berjalan lancar sampai selesai meskipun banyak kekurangan dalam penyambutan, pungkasnya".
Dilanjutkan sambutan yang kedua dari koordinator Tim Pembina Wilayah TP PKK Kabupaten Kendal, Tari Tafib Purnomo mengawalinya dengan memperkenalkan sebagai beberapa pengurus. "Maksud kedatangannya adalah bersilaturahmi dan untuk melaksanakan program kerja yaitu pembinaan wilayah dan melihat administrasi untuk menyamakan persepsi apakah administrasi di desa sudah sama dengan administrasi yang ada di kabupaten, bukan untuk mencari kesalahan namun untuk mencari kesamaan dan membenarkan apa yang masih kurang, dengan harapan administrasi yang ada di desa akan menjadi lebih baik. Ia memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pj. Kepala Desa atas capaian yang telah ada. Ia menambahkan bahwa administrasi itu sangat penting namun kegiatannya juga harus ada. Untuk pemberdayaan UMKM, Tim pembina sangat mengapresiasi adanya katering yang telah mampu menyediakan snack secara mandiri untuk kegiatan rapat di desa. Kemudian menyinggung tentang angka stunting yang kecil juga POSYANDU REMAJA menjadi apresiasi beliau. Lalu beliau juga berpesan agar program-program PKK yang telah berjalan bisa eksis terus berlanjut dan dapat di tingkatkan lagi untuk mutu dan kualitasnya sehingga PKK nya menjadi lebih baik. Kemudian untuk penganggarannya beliau menyinggung agar lebih di berikan perhatian agar program-programnya dapat berjalan dan agar nanti dapat di adakan pelatihan-pelatihan dengan dana yang ada, tutupnya".
Setelah sambutan selesai di lanjutkan dengan pembinaan administrasi. Segenap Tim Pembina wilayah menuju ruang Perpusdes SUMBER ILMU dan dilanjutkan ke gedung PKK.[Red]
Dipost : 04 Juli 2022 | Dilihat : 546
Share :