Rowobranten - PEMBERDAYAAN P4GN PENCEGAHAN PEMBERANTASAN PENYALAHGUNAAN & PEREDARAN GELAP NARKOTIKA

PEMBERDAYAAN P4GN PENCEGAHAN PEMBERANTASAN PENYALAHGUNAAN & PEREDARAN GELAP NARKOTIKA

Saat ini bahaya dan dampak narkoba atau narkotika dan obat-obatan pada kehidupan dan kesehatan pecandu dan keluarganya semakin meresahkan.

Bagai dua sisi mata uang narkoba menjadi zat yang bisa memberikan manfaat dan juga merusak kesehatan. Seperti yang sudah diketahui, ada beberapa jenis obat-obatan yang termasuk ke dalam jenis narkoba yang digunakan untuk proses penyembuhan karena efeknya yang bisa menenangkan. Namun jika dipakai dalam dosis yang berlebih, bisa menyebabkan kecanduan. Penyalahgunaan ini mulanya karena si pemakai merasakan efek yang menyenangkan.

Dari sinilah muncul keinginan untuk terus menggunakan agar bisa mendapatkan ketenangan yang bersifat halusinasi. Meski dampak narkoba sudah diketahui oleh banyak orang, tetap saja tidak mengurangi jumlah pemakainya.

Bahaya narkoba hingga menjadi kecanduan tersebut memang bisa disembuhkan, namun akan lebih baik jika berhenti menggunakannya sesegera mungkin atau tidak memakai sama sekali.

Baru-baru ini Pemdes Rowobranten menggelar kegiatan pemberdayaan P4GN (PENCEGAHAN PEMBERANTASAN PENYALAHGUNAAN & PEREDARAN GELAP NARKOTIKA).

Acara digelar di Aula Kantor Kepala Desa Rowobranten pada hari Rabu,16/10/2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa beserta seluruh jajarannya, Lembaga Desa meliputi RT RW, Karang Taruna, Satlinmas, Tokoh agama tokoh masyarakat. Dalam kesempatan tersebut telah hadir pula nara sumber dari BNN Badan Narkotika Nasional Kabupaten Kendal, Anna Setiyawati .S.Sos, MM Kepala BNN Kabupaten Kendal dan Nugroho S.Sn. Penyuluh Narkoba Ahli Muda BNN Kabupaten Kendal. Keduanya dengan penuh semangat memberikan beberapa materi tentang pengaruh buruk narkotika bagi keberlangsungan kehidupan terutama generasi muda penerus cita-cita bangsa. Kita ingin agar khususnya Rowobranten ini BERSINAR (BERSIH DARI NARKOBA).


Dipost : 17 Oktober 2024 | Dilihat : 49

Share :